BERQURBAN DAN BERBAGI BERSAMA LAZ PEDULI DAKWAH
Alhamdulillah, Pada bulan Dzulhijjah 1445/ Juni 2024, LAZ Peduli Dakwah telah menerima sejumlah donasi hewan qurban dari para donatur, baik dalam bentuk hewan maupun dana. Hewan-hewan tersebut terdiri dari: 21 ekor sapi dan 54 ekor kambing.
Daging qurban telah didistribusikan ke beberapa wilayah yang mencakup:
- Wilayah Perkotaan: Sebagian besar daging qurban disalurkan di Kota Makassar dan sekitarnya untuk membantu masyarakat miskin perkotaan dan pondok-pondok pesantren
- Wilayah Pedesaan: Distribusi juga dilakukan di beberapa desa terpencil yang jarang mendapatkan bantuan seperti di Desa Majannang, Kec. Parigi, Kab. Gowa; Dusun Darma, Pademawu, Kab. Pamekasan, Jawa Timur; Desa Jelbudan, Dasuk, Kab. Sumenep, Jawa Timur
- Wilayah Bencana: Daging qurban disalurkan juga ke wilayah yang terdampak bencana banjir di Kec. Suli Barat, Luwu, Sulawesi Selatan
Total penerima manfaat dari program ini berjumlah sekitar 1.100 kepala keluarga (KK)